Penumpang Bandara Soekarno-Hatta Nyaris Tembus 2 Juta Orang Selama Nataru 2025-2026
Mediatamanews | Tangerang – Pergerakan penumpang di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, selama masa angkutan Natal dan Tahun Baru 2025/2026 menunjukkan tren peningkatan yang signifikan. Dalam periode 15 hingga 25 Desember 2025, jumlah penumpang tercatat mencapai hampir 2 juta orang.
Berdasarkan Laporan Update Final Posko Monitoring Data Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dirilis pada 26 Desember 2025 pukul 06.03 WIB, total penumpang kumulatif mencapai 1.916.170 orang, yang dibulatkan menjadi sekitar 2 juta penumpang.

Selama periode tersebut, realisasi kumulatif pergerakan lalu lintas udara mencatat sebanyak 12.461 pergerakan pesawat, 1.916.170 penumpang, serta 20.884 ton kargo. Angka ini mencerminkan tingginya mobilitas masyarakat menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru.
Sementara itu, untuk realisasi pergerakan harian pada 25 Desember 2025, Bandara Soekarno-Hatta melayani 1.135 pergerakan pesawat, 171.391 penumpang, dan 1.702,7 ton kargo.
Dari sisi penerbangan tambahan (extra flight), realisasi harian mencapai 97,8 persen, dengan 45 penerbangan terealisasi dari rencana 46 penerbangan. Secara kumulatif, realisasi penerbangan tambahan selama periode 15 hingga 25 Desember 2025 mencapai 73,2 persen, atau 386 penerbangan dari total rencana 527 penerbangan.
Pihak pengelola bandara terus melakukan pemantauan intensif melalui posko angkutan Natal dan Tahun Baru guna memastikan kelancaran operasional, kenyamanan penumpang, serta keamanan penerbangan di tengah lonjakan trafik udara.
Diperkirakan, pergerakan penumpang masih akan terus meningkat hingga puncak arus balik libur Tahun Baru pada akhir Desember 2025 dan awal Januari 2026.
( Has )